Kepala DPMPD Kaltim Koordinasi Hari BUMDesa ke Kemendes PDTT
19 Januari 2023 Arif Maulana Berita 5116
Kepala DPMPD Kaltim Koordinasi Hari BUMDesa ke Kemendes PDTT

JAKARTA -- Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Pemerintahan Desa (DPMPD) Kaltim Anwar Sanusi beserta Penggerak Swadaya Masyarakat Ahli Muda Usaha Ekonomi Masyarakat Muriyanto berkunjung ke Kementerian Desa Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi (Kemendes PDTT), Kamis (19/1/2023).

 

"Sesuai Keputusan Menteri Nomor 110 Tahun 2022 tentang Hari Desa telah menetapkan tanggal 2 Februari sebagai Hari BUMDesa.Penetapan tanggal ini dimaksudkan sebagai momentum menggelorakan semangat dan motivasi dalam usaha-usaha pengembangan BUMDesa sebagai bagian dari pengembangan ekonomi perdesaan," ujar Anwar Sanusi.

 

Sesuai informasi, penyelenggaraan tahun 2023 akan diadakan di Kabupaten Bintan, Provinsi Kepulauan Riau pada 1-2 Februari 2023.

 

Adapun agenda kegiatan meliputi pemilihan BUMDesa inspiratif, pemilihan duta BUMDesa, pemilihan program CSR BUMN/Swasta terbaik untuk BUM Desa, dan lomba profil BUMDesa dan inagurasi/Pesta Rakyat.

 

Pemprov maupun pemkab/Pemkot se Indonesia diminta partisipasi. Pemerintah Provinsi mengirimkan satu orang mewakili daerahnya guna mengikuti rapat koordinasi dan inagurasi/pesta rakyat.

 

Kemudian mengirimkan tiga BUMDesa bersama guna mengikuti rapat koordinasi dan inagurasi/pesta rakyat, mengirimkan satu BUMDesa dan satu BUMDesa bersama inspiratif.

 

Mengirimkan satu nama calon Duta BUM Desa/BUM Desa bersama, mengirimkan dua profiling BUM Desa yang ditulis satu Pendamping Lokal Desa dan satu Pendamping Desa, serta mengisi satu booth bazaar produk Desa/BUM Desa.(DPMPD Kaltim/arf)


Artikel Terkait
Info Permohonan Informasi
Artikel Terbaru
Statistik
Online
Pengunjung Hari Ini
Halaman Dikunjungi Hari Ini 0
Total Pengunjung 198051
Total Halaman Dikunjungi 1793823
Government Public Relation

Jl. Abdul Wahab Sjahranie - Samarinda - Kaltim
Telp : (0541) 7779725,
Fax : (0541) 7779726
E-mail : dpmpd@kaltimprov.go.id
E-mail Pengaduan : dpmpdkaltim@gmail.com

Sitemap | Kontak | Webmail

Visitor
Total : 1793823
Bulan ini : 0
Hari ini : 0

© DPMPD Prov Kaltim @ 2021-2023