Balikpapan Klaim Persiapan Capai 70 Persen
19 Februari 2020 Admin Website Berita 6405
Balikpapan Klaim Persiapan Capai 70 Persen

BALIKPAPAN -- Pemkot Balikpapan mengklaim persiapan pelaksanaan  Hari Kesatuan Gerak Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga  (HKG PKK) ke 18, Pencanangan Bulan Bhakti Gotong Royong (BBGRM) ke XVII, dan Gelar Teknologi Tepat Guna (TTG) ke VII Tingkat Provinsi Kaltim sudah mencapai 60-70 persen.

"Berbagai persiapan sudah kita lakukan. Mulai dari akomodasi, transportasi, konsumsi semua sudah disiapkan," ujar Sekkot Balikpapan Sayid MN Fadli Rapat Persiapan HKG PKK ke 18, Pencanangan BBGRM ke XVII, dan Gelar TTG ke VII Tingkat Provinsi Kaltim, di Ruang Rapat Kantor Walikota Balikpapan, Rabu (19/2).

Menurutnya panitia sudah menyiapkan beberapa kamar hotel untuk tamu VVIP dan masing-masing dua unit mobil plus supir untuk transportasi setiap perwakilan kontingen kabupaten/kota selama di Balikpapan.

Pun demikian kesiapan venue-venue kegiatan. Beberapa tempat yang merupakan lokasi kegiatan juga sudah dipastikan kesiapannya.

Karenanya setelah rakor, Panitia Provinsi dan Balikpapan meninjau venue rangkaian kegiatan maupun DOME yang akan menjadi lokasi pelaksanaan puncak kegiatan untuk melihat langsung kesiapannya.

"Semoga semuanya siap pada waktunya dan pelaksanaannya lancar," harapnya.(DPMPD Kaltim/arf)


Artikel Terkait
Info Permohonan Informasi
Artikel Terbaru
Statistik
Online
Pengunjung Hari Ini
Halaman Dikunjungi Hari Ini 0
Total Pengunjung 198051
Total Halaman Dikunjungi 1793823
Government Public Relation

Jl. Abdul Wahab Sjahranie - Samarinda - Kaltim
Telp : (0541) 7779725,
Fax : (0541) 7779726
E-mail : dpmpd@kaltimprov.go.id
E-mail Pengaduan : dpmpdkaltim@gmail.com

Sitemap | Kontak | Webmail

Visitor
Total : 1793823
Bulan ini : 0
Hari ini : 0

© DPMPD Prov Kaltim @ 2021-2023