Jam Operasional : Senin - Jum’at 08.00 - 16.00 WITA
SAMARINDA – Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Pemerintahan Desa (DPMPD) Kaltim menggelar rapat koordinasi kepanitiaan Dialog Interaktif Kiprah Desa 2020 yang akan dilaksanakan secara virtual, 7 September 2020.
Rapat untuk mematangkan persiapan pelaksanaan Kiprah Desa Virtual yang baru kali pertama diselenggarakan DPMPD Kaltim karena sedang dihadapkan pandemi COVID-19.
Kepala DPMPD Kaltim, H Muhammad Syirajudin berharap semua yang terlibat unsur kepanitian dapat melaksanakan tugas masing-masing dalam mempersiapkan pelaksanaannya.
“Panitia laksanakan tugas dengan baik. Saya yakin semua sudah tahu tugas masing-masing di struktur kepanitiaaan. Persiapkan, komunikasikan, dan koordinasikan dengan baik,”tegas Iyad sapaan H Muhammad Syirajudin dalam arahannya saat menghadiri rapat koordinasi kepanitiaan Dialog Interaktif Kiprah Desa Virtual 2020, di Ruang Rapat Kantor DPMPD Kaltim, Senin (25/8).
Beberapa hal yang perlu menjadi perhatian diantaranya kesiapan sarana dan prasarana video conference, baik peralatan maupun jaringan memadai.
Ini agar saat pelaksanaan tidak dijumpai kendala masalah jaringan, karena kesuksesan pelaksanaan pertemuan via video conference tergantung kualitas jaringannya.
Bila perlu, kata dilakukan simulasi pelaksanaannya dengan melibatkan pihak terkait sebagai tuan rumah pelaksanaan, yakni DPMK Berau dan Kampung Maluang.
Pun demikian saat pelaksanaan dialog interaktif mendatang. Dia berharap panitia dapat mempublikasikan hasil kegiatan dengan apa adanya sebagai bahan evaluasi dan masukan bersama.
Sekretaris DPMPD Kaltim, Surono mengatakan Dialog Interaktif Kiprah Desa 2020 merupakan rapat koordinasi virtual pertama di lingkungan DPMPD Kaltim. Dia berharap pelaksanaannya sukses agar menjadi contoh bidang-bidang lingkup DPMPD Kaltim.
Diakui, pelaksanaanya sedianya dilakukan secara tatap muka di Kampung Maluang, Kecamatan Gunung Tabur, Kabupaten Berau. Akan tetapi seiring kebijakan pelarangan pelaksanaan kegiatan melibatkan orang banyak sebagai antisipasi penyebaran COVID-19, sehingga dirubah rencana pelaksanannya dilakukan secara virtual.
“Prinsip kita sudah siap. Bahkan kita sudah tes modulasi dengan pihak DPMK dan Kampung Maluang. Selasa (26/8) kesok kami bersama beberapa orang tim akan ke lokasi memastikan lagi kesiapannya,” akunya.
Ditambahkan Kasub Perencanaan Program DPMPD Kaltim, Nazly nantinya kegiatan dilakukan dari Kampung Maluang untuk peserta dari Berau dan menggunakan Ruang Rapat Dispora Kaltim untuk peserta lingkup DPMPD Kaltim, serta dari kantor masing-masing untuk narasumber yang merupakan Satgas Pengawalan dan Pengawasan Dana Desa Kaltim.
Untuk diketahui, lingkup Kabupaten Berau rencananya dihadiri jajaran DPMK Berau, Kapolsek Kecamatan Gunung Tabur, Danramil Kecamatan Gunung Tabur, Camat Gunung Tabur, Kepala Kampung se Kecamatan Gunung Tabur, serta enam desa berau dari 15 desa target 2019 dan 25 desa target 2020 sasaran DPMPD Kaltim.(DPMPD Kaltim/arf)