Jam Operasional : Senin - Jum’at 08.00 - 16.00 WITA
SAMARINDA -- Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Pemerintahan Desa (DPMPD) Kaltim melakukan prosesi penyerahan SK Kenaikan Pangkat dan SK Pensiun ASN di lingkungan DPMPD Kaltim, Senin (9/10/2023).
Penyerahan SK dilakukan Kepala DPMPD Kaltim Anwar Sanusi kepada masing-masing penerima. Khusus ASN yang purna tugas, selain penyerahan SK juga diserahkan bingkisan sebagai buah tangan.
Anwar Sanusi dalam amanatnya mengapresiasi jajarannya yang naik pangkat. Dia berharap kenaikan pangkat tersebut harus dibarengi pengikatan kinerja.
"Rasanya tidak ada alasan bagi kita untuk tidak bersyukur. Segenap ASN dan Non ASN, terlebih yang baru naik pangkat sudah sepatutnya bersyukur. Caranya seperti apa ? Bersyukur dengan meningkatkan kinerjanya," katanya.
Bagi ASN yang purna tugas, dia mengucapkan terimakasih atas dedikasi pengabdian mendukung pelaksanaan tugas bidang pemberdayaan masyarakat dan pemerintaham desa. "Semoga kinerja baik selama ini dicatat sebagai amal ibadah," harapannya.
Adapun ASN naik pangkat Sekretaris Eka Kurniati, Kabid Pemerintahan Desa dan Kelurahan Dakwan Diny, Kabid Pemberdayaan Kelembagaan dan Sosbudmasy Roslindawaty, Staf Bidang Pemberdayaan Kelembagaan dan Sosbudmasy Faridah, dan staf Bidang Pembangunan Desa dan Kawasan Perdesaan Sabri.
Sedangkan ASN pensiun Penggerak Swadaya Masyarakat Ahli Muda Evida Passitaningrum dan staf Bidang Pemberdayaan Kelembagaan dan Sosbudmasy Asmawarita.(DPMPD Kaltim/arf)