Eko Siap Saksikan Lomba Cerdas Cermat Desa Tingkat Kaltim
14 Februari 2019 Admin Website Berita 6650
Eko Siap Saksikan Lomba Cerdas Cermat Desa Tingkat Kaltim

JAKARTA – Rona bahagia tersirat di wajah Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Pemerintahan Desa (DPMPD) Kaltim, Moh Jauhar Efendi yang tergambar dari foto-foto yang diunggah di akun Facebooknya, sekitar pukul 13.00 Wita lalu.

Dia meluapkan kebahagian melalui status Facebooknya bahwa Direktur Evaluasi Perkembangan Desa, Ditjen Bina Pemerintahan Desa, Kemendagri, Eko Prastyanto siap menyaksikan perhelatan Lomba Cerdas Cermat Desa tingkat Provinsi Kaltim 2019.

“Alhamdulillah, Direktur Evaluasi Perkembangan Desa, Ditjen Bina Pemerintahan Desa, Kemendagri dengan senang hati bersedia menghadiri Lomba Cerdas Cermat Desa, tingkat Provinsi Kaltim,” tulisnya melalui akun Facebook Jauhar Efendi setelah berdiskusi, di Ruang Kerja Direktur Perkembangan Evaluasi Perkembangan Desa, Kamis (14/2).

Ditambahkan, kegiatan cerdas cermat akan dilaksanakan pada hari Rabu, 27 Maret 2019, di Gedung Bankaltimtara, Samarinda.

Kegiatan tersebut dielenggarakan sekaligus untuk mengukur sejauhmana pemahaman para kepala desa/perangkat desa, Badan Permusyawaratan Desa, PKK, Lembaga Pemberdayaan Masyarakat, terkait dengan UU No 6/2014 tentang Desa beserta turunannnya.

“Ada hadiah menarik bagi para pemenang lomba. Kawan-kawan di DPMPD Kabupaten agar melakukan kegiatan serupa tingkat Kabupaten sebagai persiapan. Juara 1 Kabupaten yang berhak mengikuti lomba cerdas cermat tingkat provinsi,” lanjutnya.

Diskusi berlangsung santai hingga sekitar 90 menit. Diskusi tidak sekadar membicarakan tentang masa depan desa-desa di Indonesia, tetapi juga berbagi pengalaman tentang kewirausahaan. “Saya harus pamit, karena saya tahu beliau juga sangat sibuk. Terimakasih atas support dari Kemendagri. Moga Bapak sehat selalu dan bisa hadir pada acara Lomba Cerdas Cermat. Aamiin,” celetuknya.

Dia juga mengapresiasi Direktur Bankaltimtara, Zainuddin Fanani yang telah mendukung pelaksanaan lomba dengan memberikan pinjaman gedung representatif beserta fasilitas pendukungnya.

“Terima kasih Pak Fathoni, Bu Nazly, Sis Kasma dan Bu Huzaimah serta para kru Bidang Pemerintahan Desa dan Kelurahan, Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Pemerintahan Desa Prov. Kaltim,” demikian Kepala DPMPD Kaltim, Moh Jauhar Efendi mengakhiri tulisannya.(DPMPD Kaltim/arf)


Artikel Terkait
Info Permohonan Informasi
Artikel Terbaru
Statistik
Online
Pengunjung Hari Ini
Halaman Dikunjungi Hari Ini 0
Total Pengunjung 198051
Total Halaman Dikunjungi 1793823
Government Public Relation

Jl. Abdul Wahab Sjahranie - Samarinda - Kaltim
Telp : (0541) 7779725,
Fax : (0541) 7779726
E-mail : dpmpd@kaltimprov.go.id
E-mail Pengaduan : dpmpdkaltim@gmail.com

Sitemap | Kontak | Webmail

Visitor
Total : 1793823
Bulan ini : 0
Hari ini : 0

© DPMPD Prov Kaltim @ 2021-2023