Erni Makmur : Secara Sederhana HKG PKK Gelontorkan Kembali 10 Program Pokok PKK
25 Juli 2022 Arif Maulana Berita 5899
Erni Makmur : Secara Sederhana HKG PKK Gelontorkan Kembali 10 Program Pokok PKK

SAMARINDA - Wakil Ketua Tim Penggerak Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (TP-PKK) Kaltim Erni Makmur Hadi Mulyadi menyebutkan perhelatan Hari Kesatuan Gerak (HKG) PKK ke 50 tingkat Provinsi Kaltim diharap mampu memotivasi pelaksanaan 10 program pokok PKK.

 

"Secara sederhana HKG PKK gelontorkan kembali 10 program pokok PKK. Seluruh level Tim Penggerak PKK hingga desa/kelurahan dan dasawisma harus melakukannya," ujar Erni saat menjadi narasumber Dialog Interaktif melalui siaran TVRI Kaltim, Senin (25/7/2022).

 

Sebagai pendukung setiap tahun TP PKK Kaltim melakukan pembinaan dan lomba terkait tugas pokok PKK melalui pokja-pokja yang ada. Tujuannya agar pemahaman dan penguasaan terhadap program pokok PKK semakin baik.

 

Dialog menghadirkan narasumber lain dari Ketua Tim Penggerak PKK Kota Balikpapan Nurlena Rahmad Mas'ud dan Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Pemerintahan Desa (DPMPD) Kaltim M Syirajudin.

 

Ketiganya membahas persiapan rencana perhelatan Peringatan HKG PKK ke 50 dan Pencanangan Bulan Bhakti Gotong Royong Masyarakat (BBGRM) tingkat Provinsi Kaltim.

 

Nurlena Rahmad Mas'ud mengaku sebagai tuan rumah persiapan yang dilakukan sudah mencapai 90 persen.

 

"Sebagai tuan rumah kita siap menyambut kedatangan 700 orang tamu undangan dari 10 kabupaten/kota se Kaltim ditambah dari provinsi," ucapnya.

 

Panitia kata dia, menyiapkan total 120 kamar dengan pembagian 10 kamar plus 1 kamar VIP bagi setiap kabupaten/kota. Termasuk satu unit mobil standar dan mobil VIP selama tiga hari pelaksanaan 1-3 Agustus 2022.

 

Pada kesempatan itu dia mengajak semua anggota TP PKK mulai dari kader paling bawah untuk tidak bosan belajar menambah ilmu mengikuti perkembangan zaman.

 

"Balikpapan siap menerima IKN. SDM nya sangat relatif bagus. Saat sosialisasi misalnya, kader cepat tanggap. Tugas diberikan pusat dapat dilaksanakan dengan baik," katanya.

 

Lantas M Syirajudin lebih memberikan penekanan terkait BBGRM. Dia berharap kabupaten/kota dapat melaksanakan dengan baik di daerah masing-masing.

 

Tidak hanya sebatas pencanangan pada 3 Agustus 2022, tapi terus berlanjut hingga akhir pelaksanaan pada sampai 3 September 2022.

 

"Diharap dilaksanakan dengan baik di kabupaten/kota masing-masing. Sejak nenek moyang dikenal kegotongroyongan. Gotong royong bisa dilakukan dalam banyak hal," harapnya.(DPMPD Kaltim/arf)


Artikel Terkait
Info Permohonan Informasi
Artikel Terbaru
Gelar TTG X Resmi di buka
24 April 2024 30 Dilihat
Statistik
Online
Pengunjung Hari Ini
Halaman Dikunjungi Hari Ini 0
Total Pengunjung 198051
Total Halaman Dikunjungi 1793823
Government Public Relation

Jl. Abdul Wahab Sjahranie - Samarinda - Kaltim
Telp : (0541) 7779725,
Fax : (0541) 7779726
E-mail : dpmpd@kaltimprov.go.id
E-mail Pengaduan : dpmpdkaltim@gmail.com

Sitemap | Kontak | Webmail

Visitor
Total : 1793823
Bulan ini : 0
Hari ini : 0

© DPMPD Prov Kaltim @ 2021-2023