GUBERNUR SERAHKAN SIMBOLIS 2,9 M BANKEU DI PEMERINTAH DESA MAHAKAM ULU
14 September 2023 PRANATA HUMAS DPM PEMDES KALTIM Berita 4637
GUBERNUR SERAHKAN SIMBOLIS 2,9 M BANKEU DI PEMERINTAH DESA MAHAKAM ULU

Gubernur Kalimantan Timur dalam lawatannya ke wilayah Tengah yakni Kabupaten Mahakam Ulu menyerahkan Bantuan keuangan sebesar 2,9 Miliar untuk 50 Desa dan 7 Bumdes, Kamis (14/9/2023). Bantuan yang diserahkan secara simbolis itu diterima langsung oleh Kepala DPMK Kabupaten Mahakam Ulu.

 

Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Pemerintahan Desa (DPMPD) yang hadir pada rombongan kunjungan gubernur diwakili oleh Sekretaris Dinas Eka Kurniati. Dalam wawancaranya dengan tim Humas DPMPD menyampaikan bahwa tujuan diberikannya Bantuan Keuangan Desa adalah untuk mendorong pemerataan dan perkembangan wilayah dengan membuka akses hasil produksi dan penyediaan sarana dan prasarana infrastruktur perdesaan.

 

“termasuk meningkatkan pemberdayaan dan menumbuhkan perekonomian masyarakat perdesaan” tambah Eka. Menurutnya, hal tersebut akan mengoptimalkan pelayanan kepada masyarakat.

 

Sebagai informasi tambahan, bantuan Keuangan Desa diberikan pada desa-desa secara bertahap di wilayah Kabupaten/Kota yang tersebar di Provinsi Kalimantan Timur. Untuk tahun 2023, Pemerintah Provinsi dalam pemberian Bantuan Keuangan Desa, mengacu pada Peraturan Gubernur Kaltim Nomor 49 Tahun 2020 Tentang Tata Cara Pemberian, Penyaluran Dan Pertanggungjawaban Belanja Bantuan Keuangan. Tercatat, bantuan yang diberikan sebesar Rp50 juta per desa untuk 841 desa dan BUMDes Rp60 juta per unit di masing-masing desa terpilih selama 2023.

 

Lebih lanjut disampaikan Sekretaris Dinas bahwa untuk bantuan keuangan yang sifatnya reward kepada Bumdes yang memiliki manajemen pengelolaan yang baik. hal tersebut sejalan dengan Misi Gubernur berdaulat dalam pembangunan sumber daya manusia yang berakhlak mulia dan berdaya saing. 

 

“Yang tentu saja goalsnya adalah tidak adanya desa tertinggal lagi di Kalimantan Timur” kata Eka.

 

Karena pelaksanaan Bantuan Keuangan Desa akan memberikan dampak secara langsung bagi pembangunan kualitas hidup masyarakat Desa dalam menjalankan perekonomian, pemerintahan, pembangunan, dan pemberdayaan masyarakat


Artikel Terkait
Info Permohonan Informasi
Artikel Terbaru
Gelar TTG X Resmi di buka
24 April 2024 39 Dilihat
Statistik
Online
Pengunjung Hari Ini
Halaman Dikunjungi Hari Ini 0
Total Pengunjung 198051
Total Halaman Dikunjungi 1793823
Government Public Relation

Jl. Abdul Wahab Sjahranie - Samarinda - Kaltim
Telp : (0541) 7779725,
Fax : (0541) 7779726
E-mail : dpmpd@kaltimprov.go.id
E-mail Pengaduan : dpmpdkaltim@gmail.com

Sitemap | Kontak | Webmail

Visitor
Total : 1793823
Bulan ini : 0
Hari ini : 0

© DPMPD Prov Kaltim @ 2021-2023