Kecamatan Kaubun Bakal Dialiri Listrik
14 November 2017 Admin Website Berita 7857
Kecamatan Kaubun Bakal Dialiri Listrik
KAUBUN - Kecamatan Kaubun, Kabupaten Kutai Timur disebut bakal dialiri listrik pada 2018 mendatang. Rencananya 2018 mendatang Pemkab Kutai Timur bekerjasama dengan PT Telen akan membangun pembangkit listrik beserta jaringan listrik desa untuk memenuhi kebutuhan listrik di seluruh desa se Kecamatan Kaubun."Alhamdulillah setelah 20 tahun Kecamatan Kaubun terbentuk sejak 1988 akhirnya masyarakat akan menikmati aliran listrik," ujar Camat KaubunM Amin Ak saat ditemui disela Dialog Interaktif Kiprah Desa, di Kecamatan Kaubun, Selasa (14/11).Nantinya PT Telen Prima Sawit akan membangun pembangkit listrik untuk menyuplai pasokan energi listrik masyarakat se Kecamatan Kaubun. Sementara untuk membangun jaringan listriknya akan dilakukan Pemkab Kutai Timur dan listriknya dikelola PT PLN.Tahapannya disebut sudah proses lelang pengadaan dan ditarget proses pembangunannya tuntas 2018.Karenanya ia berharap pelaksanaannya lancar agar pemenuhan kebutuhan dasar masyarakat bidang kelistrikan bisa terpenuhi. Setidaknya untuk tahap awal mengaliri listrik di Desa Bukit Permata dan Desa Mata Air yang lokasi dekat dengan lokasi pembangunan pembangkit listrik.Menurutnya, sejak Kecamatan Kaubun terbentuk daerah mereka belum dialiri listrik. Sejauh ini pemenuhan listrik masih dipenuhi secara mandiri oleh setiap desa dengan pengembangan listrik desa yang dikelola BUMDes setempat. Namun ketersediannya masih terbatas hanya dari pukul 16.00 Wita hingga pukul 23.00 Wita."Kedepan diharap terpenuhi dengan baik," harapnya.(DPMPD Kaltim/arf)

Artikel Terkait
Info Permohonan Informasi
Artikel Terbaru
Statistik
Online
Pengunjung Hari Ini
Halaman Dikunjungi Hari Ini 0
Total Pengunjung 198051
Total Halaman Dikunjungi 1793823
Government Public Relation

Jl. Abdul Wahab Sjahranie - Samarinda - Kaltim
Telp : (0541) 7779725,
Fax : (0541) 7779726
E-mail : dpmpd@kaltimprov.go.id
E-mail Pengaduan : dpmpdkaltim@gmail.com

Sitemap | Kontak | Webmail

Visitor
Total : 1793823
Bulan ini : 0
Hari ini : 0

© DPMPD Prov Kaltim @ 2021-2023