Pemprov Bakal Siapkan 6 Pj Bupati/Walikota Kawal Pelaksanaan Pilkada Serentak Kabupaten/Kota Kaltim
09 Maret 2020 Admin Website Berita 6890
Pemprov Bakal Siapkan 6 Pj Bupati/Walikota Kawal Pelaksanaan Pilkada Serentak Kabupaten/Kota Kaltim

BALIKPAPAN -- Pemprov Kaltim disebut bakal menyiapkan setidaknya 6 orang Penjabat (Pj) Bupati/Walikota untuk mengawal pelaksanaan Pilkada serentak 2020 di 9 kabupaten/kota se Kaltim.

Pj Bupati/Walikota dimaksud untuk menggantikan bupati definitif yang memasuki masa cuti mengikuti tahapan pelaksanaan Pilkada serentak.

"Ada 6 yang kita siapkan. 5 Pj Bupati dan 1 Pj Walikota yang kepala daerahnya maju sebagai calon incumben atau petahana," sebut Plt Sekprov Kaltim, M Sabani, di Balikpapan, Senin (9/3).

6 kabupaten/kota dimaksud mulai dari Kabupaten Kartanegara, Kutai Barat, Mahakam Ulu, Kutai Timur, dan Berau, serta Kota Bontang.

Kota Samarinda dan Kota Balikpapan yang juga melaksanakan Pilkada serentak tidak perlu disiapkan Pj karena bupati/walikotanya tidak ikut maju sebagai peserta pemilu.

Dia mengaku akan segera melapor perihal pengangkatan Pj Bupati/Walikota dimaksud kepada Gubernur Kaltim dan secara bertahap mengajukan ke Kemendagri setelah mempersiapkan dengan baik calon-calon
yang akan diusulkan.

Sedangkan penetapannya tetap menjadi kewenangan pusat, daerah sifatnya hanya mengusulkan. "Akan tetapi kalau bisa dari Kaltim yang mengisi jabatan Pj. Apalagi jumlahnya hanya 6, saya fikir cukup pejabat yang ada di Kaltim," sebutnya.

Sejalan dengan itu, Sabani berharap kabupaten/kota dimintaya mendukung Pj Bupati/Walikota yang ditetapkan mendatang.

"Jangan dianggap pengganggu, tapi yang mendukung lancarnya penyelenggaraan pemilu dan urusan pemerintahan hingga tahapan Pilkada serentak berakhir," serunya.

Seperti diketahui, Pilkada serentak 2020 diikuti 9 dari 10 kabupaten/kota di Kaltim, yakni Samarinda, Balikpapan, Bontang, Kutai Kartanegara, Berau, Paser, Kutai Timur, Kutai Barat dan  Mahakam Ulu.

Sementara itu Kabupaten Paser Penajam Utara (PPU) tidak menggelar Pilkada karena sudah digelar pada 2018 lalu bersamaan Pilgub Kaltim.(DPMPD Kaltim/arf)


Artikel Terkait
Info Permohonan Informasi
Artikel Terbaru
Statistik
Online
Pengunjung Hari Ini
Halaman Dikunjungi Hari Ini 0
Total Pengunjung 198051
Total Halaman Dikunjungi 1793823
Government Public Relation

Jl. Abdul Wahab Sjahranie - Samarinda - Kaltim
Telp : (0541) 7779725,
Fax : (0541) 7779726
E-mail : dpmpd@kaltimprov.go.id
E-mail Pengaduan : dpmpdkaltim@gmail.com

Sitemap | Kontak | Webmail

Visitor
Total : 1793823
Bulan ini : 0
Hari ini : 0

© DPMPD Prov Kaltim @ 2021-2023