Pj Sekprov Kumpulkan Kepala OPD Siapkan Kortekbang Regional II
04 Maret 2019 Admin Website Berita 6582
Pj Sekprov Kumpulkan Kepala OPD Siapkan Kortekbang Regional II

BALIKPAPAN (4/3) – Pj Sekprov Kaltim, Meiliana mulai pagi ini sampai besok mengumpulkan Kepala Organmisasi Perangkat Daerah (OPD) Kaltim, di Balikpapan, Senin (4/3) hingga Selasa (5/3) besok.

Berkumpulnya jajaran pejabat lingkup Pemprov Kaltim tersebut untuk membahas persiapan Kordinasi Teknis Perencanaan Pembangunan (Kortegbang) Regional II antara Kementerian/Lembaga Pemerintah Non-Kementerian di Daerah Tahun 2019.

Diantaranya dibahas terkait pembagian tugas OPD Kaltim yang bertanggung jawab menjadi leason official (LO) Kementerian/Lembaga, serta perwakilan 17 provinsi se Indonesia peserta Kortekbang.

Meiliana mengucapkan terima kasih kepada semua Kepala OPD yang telah memberikan pelayanan baik sebagai LO kegiatan skala nasional di Kaltim. Seperti halnya pada kegiatan Forum Sekretaris Daerah Seluruh Indonesia (FORSESDASI) yang dilakukan pada beberapa minggu lalu.

“Kaltim mendapatkan apresiasi yang baik dari Pemerintah Pusat maupun dari Pemerintah Daerah seluruh Indonesia atas terselenggaranya FORSESDASI di Balikpapan. Pelaksanaannya belangsung sukses dan penuh kenangan,” ujar Meiliana.

Lebih lanjut, Pj Sekprov mengingatkan agar semua LO bekerja dengan baik dalam mempersiapkan Kortekbang yang akan dilaksanakan selama lima hari dari tgl 11-15 Maret 2019, di Hotel Grand Senyiur Balikpapan.

Kortekbang akan dihadiri setidaknya dua Menteri, yaitu Menteri Dalam Negeri dan Menteri Perencanaan Pembangunan  Nasional. Jumlah peserta diperkirakan sekitar 2.000 orang.

“Semoga semuanya bisa berjalan dengan lancar dan memberikan kesan yang mendalam kepada seluruh peserta,”tukasnya.(DPMPD Kaltim/MJE)

 


Artikel Terkait
Info Permohonan Informasi
Artikel Terbaru
Gelar TTG X Resmi di buka
24 April 2024 15 Dilihat
Statistik
Online
Pengunjung Hari Ini
Halaman Dikunjungi Hari Ini 0
Total Pengunjung 198051
Total Halaman Dikunjungi 1793823
Government Public Relation

Jl. Abdul Wahab Sjahranie - Samarinda - Kaltim
Telp : (0541) 7779725,
Fax : (0541) 7779726
E-mail : dpmpd@kaltimprov.go.id
E-mail Pengaduan : dpmpdkaltim@gmail.com

Sitemap | Kontak | Webmail

Visitor
Total : 1793823
Bulan ini : 0
Hari ini : 0

© DPMPD Prov Kaltim @ 2021-2023