Rapat Sosialisasi Lomba Desa/Kelurahan se Kalimantan Timur
15 Maret 2017 Admin Website Berita 7659
Rapat Sosialisasi Lomba Desa/Kelurahan se Kalimantan Timur

Samarinda 14 Maret 2017 – DPMPD Prov. Kaltim melaksanakan Rapat Sosialisasi Lomba Desa/kelurahan. Lomba Desa merupakan Agenda rutin Provinsi dan Nasional tiap tahunnya. Tahun 2016 Juara Lomba desa didapatkan oleh Kampung Tepian Buah dari Kab. Berau, dan kelurahan dimenangkan oleh Kelurahan Muara Jawa Ilir  dari kab. Kutai Kartanegara               .

Tujuan dari kegiatan hari ini adalah untuk mensosialisasikan jadwal dan proses penyelenggaraan lomba desa/kelurahan tingkat Provinsi Kalimantan Timur tahun 2017 agar setiap Kabupaten/Kota bisa mempersiapkan segala yang diperlukan dalam lomba desa dan kelurahan dengan lebih matang,.

Kegiatan yang dilaksanakan setiap tahun ini sebenarnya bukan hanya sekedar menjadi juara atau tidak, tapi lebih kepada melaksanakan kewajiban  dari Pemerintah daerah untuk meningkatkan pembangunan dan kesejahteraan, ujar Kadis Pemberdayaan Masyarakat dan Pemerintahan desa Prov. Kaltim.

Membahas  tim penilai dan proses penilaian beliau menjelaskan dengan keterbasan dana yang dialokasikan untuk penyelenggaraan lomba desa dan kelurahan tahun 2017 maka persentasi dilaksanakan di DPMPD Prov. Kaltim  pada tanggal 19-21 Juni 2017 oleh peserta dari desa dan kelurahan yang masuk 3 besar. Setelah hasil sudah ditetapkan oleh tim penilai barulah akan ada kunjungan dari tim untuk meninjau langsung ke lapangan tanpa ada pemberitahuan sebelumnya sehingga tidak ada lagi proses penyambutan  dan sebagainya,  hal itu dimaksudkan untuk mencocokan apakah informasi yang disampaikan saat persentasi itu benar dan sesuai dengan kenyataan di lapangan. Tutupnya.


Artikel Terkait
Info Permohonan Informasi
Artikel Terbaru
Statistik
Online
Pengunjung Hari Ini
Halaman Dikunjungi Hari Ini 0
Total Pengunjung 198051
Total Halaman Dikunjungi 1793823
Government Public Relation

Jl. Abdul Wahab Sjahranie - Samarinda - Kaltim
Telp : (0541) 7779725,
Fax : (0541) 7779726
E-mail : dpmpd@kaltimprov.go.id
E-mail Pengaduan : dpmpdkaltim@gmail.com

Sitemap | Kontak | Webmail

Visitor
Total : 1793823
Bulan ini : 0
Hari ini : 0

© DPMPD Prov Kaltim @ 2021-2023