Teladani Rasul, Pegawai Diminta Tingkatkan Kinerja Pegawai
06 November 2020 Admin Website Berita 6482
Teladani Rasul, Pegawai Diminta Tingkatkan Kinerja Pegawai

SAMARINDA – Momentum Peringatan Maulid Nabi Besar Muhammad SAW 1442 hijriah/2020 diharap memberi kebaikan bagi jajaran pegawai di lingkungan Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Pemerintahan Desa (DPMPD) Kaltim.

Dengan meneladani sifat Rasulullah Muhammad SAW, pegawai diminta meningkatkan kinerja dan pengabdian kedinasan sehari-hari.

“Makanya kita sengaja menetapkan tema Peringatan Maulid kali ini “Dengan meneladani Nabi Besar Muhammad SAW mari kita tingkatkan kinerja dan pengabdian kedinasan sehari-hari,” ujar Plh Kepala DPMPD Kaltim Surono saat membuka kegiatan, di Masjid Al Husna Kompleks Kantor DPMPD Kaltim, Jumat (6/11).

Menurutnya, Rasul merubah contoh teladan dalam segala kehidupan. Semua bisa meneladani termasuk dalam meningkatkan kinerja melaksanakan tugas keseharian.

Pada kesempatan itu juga dilakukan penyerahan SK Purna Tugas bagi Kabid Pembangunan Desa dan Kawasan Perdesaan Riani Tisnadewi yang akan memasuki purna tugas pada akhir tahun ini.

“Selamat purna semoga bisa tetap sehat. Kita semua PNS bakal pensiun dan hanya menunggu waktu saja,”katanya.

Sementara Ustad Sani Bin Husain dalam tausiyahnya menyebut Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW merupakan bentuk kecintaan.

Kecintaan dimaksud berupa Al Isqo atau atau kecintaan mendalam di atas segalanya, tapi satu tingkatan di bawah kecintaan terhadap ALLAH SWT. Cinta yang begitu mendalam dengan mengajak untuk meneladani sifatnya.

“Nabi contoh teladan baik. Mari contoh lima sifat diantaranya amanah agar bisa melaksanakan tugas dengan penuh tanggung jawab dan pengabdian,” katanya.(DPMPD Kaltim/arf)


Artikel Terkait
Info Permohonan Informasi
Artikel Terbaru
Statistik
Online
Pengunjung Hari Ini
Halaman Dikunjungi Hari Ini 0
Total Pengunjung 198051
Total Halaman Dikunjungi 1793823
Government Public Relation

Jl. Abdul Wahab Sjahranie - Samarinda - Kaltim
Telp : (0541) 7779725,
Fax : (0541) 7779726
E-mail : dpmpd@kaltimprov.go.id
E-mail Pengaduan : dpmpdkaltim@gmail.com

Sitemap | Kontak | Webmail

Visitor
Total : 1793823
Bulan ini : 0
Hari ini : 0

© DPMPD Prov Kaltim @ 2021-2023