watch_later

Jam Operasional : Senin - Jum’at 08.00 - 16.00 WITA

Semua Artikel

Artikel

Tim Verifikasi Lapangan Lomba BUMDes/BUMK Turun Perdana di Loa Duri


 

Loa Duri Ilir – Plh Kepala Bidang UEM, SDA & TTG Eka Kurniati bersama Tim Penilai terjun langsung dalam rangka verifikasi lapangan Lomba BUMDes/BUMK terbaik tingkat Provinsi Kalimantan Timur Tahun 2024. Kegiatan ini merupakan rangkaian tahapan pasca rapat penetapan tiga besar Bumdes/BUMK terbaik. Kali ini Tim Verlap menilai BUMDes Sepenuh Hati dari Desa Loa Duri Ilir, Kecamatan Loa Janan, Kabupaten Kutai Kartanegara yang berpartisipasi dalam kategori Pengelolaan Keuangan dan Aset.

 

Tim Verifikasi lapangan ini melibatkan Tim Penilai dari berbagai instansi penting, diantaranya Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPM-Pemdes) Provinsi Kalimantan Timur, Bappeda Provinsi Kalimantan Timur, Biro Ekonomi Setdaprov Kalimantan Timur dan Tim Ahli Pemberdayaan Masyarakat (TAPM) Provinsi Kalimantan Timur

 

Dalam presentasinya, Ketua BUMDes Sepenuh Hati memaparkan bahwa Bumdes di Loa Duri ini didirikan pada tahun 2011 dengan focus unit usaha pertamanya pada koperasi simpan pinjam. Namun, setelah ditilik lebih dalam, disimpulkan bahwa bumdes sepenuh hati ini bermula pada tahun 2013, dengan membuka usaha pasar desa. Sejak itu, BUMDes Sepenuh Hati terus berkembang dengan menambah berbagai jenis usaha, di antaranya Toko Alat Tulis dan Fotokopi, Sewa Gedung, Wisata Desa, Budidaya Magot, Keramba Ikan, Pabrik Pakan, Ayam Telur Omega, Madu Kelulut, Sarang Walet, Angkutan Sampah, Sewa Mobil Pick Up, Warkop dan Bank Sampah

 

BUMDes Sepenuh Hati telah memberikan dampak signifikan bagi masyarakat Desa Loa Duri Ilir, terutama dalam menciptakan lapangan pekerjaan. Saat ini, total tenaga kerja yang terlibat dalam BUMDes ini mencapai 40 orang, dengan mayoritas berasal dari masyarakat setempat.

 

BUMDes ini juga mengelola laporan keuangan dengan memanfaatkan Aplikasi SIA BUMDes, yang memungkinkan pengelolaan yang lebih transparan dan akuntabel. Selain itu, BUMDes ini aktif dalam memberikan bantuan kepada UMKM di sekitar, seperti penyediaan peralatan produksi dan pelatihan sertifikasi halal serta Nomor Induk Berusaha (NIB).

 

Dari Loa Duri, Tim Verlap kemudian bergeser ke wilayah selatan Kalimantan Timur yakni di Kabupaten Paser untuk melihat langsung Bumdes Mangku Awat Songka, serta  Bumdes Payo Klato Keresik Bura.

 

Kegiatan verifikasi lapangan ini diharapkan dapat memberikan gambaran yang jelas tentang kinerja BUMDes, serta menjadi acuan dalam penilaian lomba. Dengan adanya lomba ini, diharapkan BUMDes di Provinsi Kalimantan Timur dapat terus berinovasi dan berkontribusi dalam pemberdayaan masyarakat serta pengelolaan ekonomi desa yang lebih baik. Kegiatan ini tidak hanya menilai prestasi, tetapi juga mendorong peningkatan kualitas layanan dan pemberdayaan ekonomi di tingkat desa, yang akan berdampak positif bagi pembangunan masyarakat secara keseluruhan.

 

#Berita