Jam Operasional : Senin - Jum’at 08.00 - 16.00 WITA
SAMARINDA – Pengurus Tim Penggerak Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (TP-PKK) Kaltim berkunjung ke Kantor Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Pemerintahan Desa (DPMPD) Kaltim.
Kunjungan yang diterima Kepala DPMPD Kaltim, Moh Jauhar Efendi, di Ruang Kerjanya, Jumat (15/3) tersebut dalam rangka mengkoordinasikan kesiapan pelaksanaan Hari Kesatuan Gerak Penggerak Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (HK-PKK) ke 47 tahun 2019.
Jauhar mengungkapkan, secara umum panitia baik tingkat provinsi maupun kabupaten sudah mempersiapkan dengan baik rencana pelaksanaannya.
“Koordinasi sudah dilakukan dengan baik antar unsur kepanitian. Panitia bahkan saat ini sudah mempersiapkan susunan jadwal tentatif rangkaian kegiatannya,” ujar Jauhar ketika dikonfirmasi.
Menurut Jauhar, kegiatan rencananya dilaksanakan 24-27 Juni 2019, dipusatkan di Sangatta, Kabupaten Kutai timur.
Adapun rangkaian kegiatan yang disusun panitia mulai dari technical meeteng lomba, welcome party yang dirangkai dengan peneyerahan piala bergilir TP PKK Provinsi Kaltim dari TP PKK Balikpapan ke TP PKK Provinsi Kaltim, dan hiburan.
Selanjutnya direncanakan kegiatan penanaman pohon sebagai bentuk mendukung upaya pelestarian lingkungan, lomba-lomba sekretariat dan pokja-pokja PKK, hingga pertemuan Ketua TP PKK Provinsi Kaltim dengan TP PKK Kabupaten/Kota se Kaltim, dan kunjungan ke stand pameran, serta penampilan kesenian daerah dan hiburan rakyat.
“Pada hari selanjutnya dilanjutkan kunjungan lapangan dan bhakti sosial pengobatan kesehatan gratis. Sedangkan acara puncaknya dijadwalkan 27 Juni 2019 yang sekaligus pencanangan BBGRM XIV Tingkat Provinsi Kaltim 2019. Disitu juga menjadi ajangnya penyerahan hadiah lomba dan piala bergilir TP PKK Provinsi Kaltim,” sebutnya.
Untuk diketahui, pelaksanan HKG-PKK dan Pencanangan BBGRM sesuai kesepakatan pelaksanaan tahun sebelumnya bakal digabung dengan pelaksanaan Gelar Teknologi Tepat Guna (TTG) Tingkat Kaltim 2019. “Seperti acara tahun sebelumnyab di Berau. Kutim juga siap menggabungkan tiga agenda tersebut,” tukasnya.(DPMPD Kaltim/arf)