Turun Lapangan, DPMPD Tinjau Sekretariat P3MD Paser
26 Februari 2019 Admin Website Berita 6889
Turun Lapangan, DPMPD Tinjau Sekretariat P3MD Paser

PASER – Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Pemerintahan Desa (DPMPD) Kaltim melalui Bidang Pembangunan Desa dan Kawasan Perdesaan sudah mulai turun lapangan memastikan pelaksanaan Program Pembangunan dan Pemberdayaan Masyarakat Desa (P3MD) tahun anggaran 2019 berjalan lancar.

Saat turun lapangan melakukan kunjungan kerja ke Kabupaten Paser, Selasa (26/2), jajaran DPMPD Kaltim mengunjungi Kantor DPMD Paser dan meninjau Sekretariat P3MD Kabupaten Paser.

Dikatakan Kasi Pembangunan Desa  Bidang Pembangunan Desa dan Kawasan Perdesaan DPMPD Kaltim, Elvis, mereka meninjau tempat kerja Sekretariat P3MD Kabupaten Paser untuk memastikan kelayakannya melaksanakan kegiatan kesekretariatan.

“Kita ingin melihat apakah Sekretariat P3MD layak dan representatif digunakan untuk menunjang pelaksanaan kegiatan sekretariat,” sebutnya.

Saat mengunjungi Sekretariat P3MD, jajaran DPMPD Kaltim yang dikomandani Elvis tersebut diterima Tenaga Ahli Kabupaten Paser, Kastolani.

Selain meninjau Sekretariat P3MD Kabupaten Paser, mereka juga mengunjungi Kantor DPMD Paser yang diterima Kepala DPMD Paser, Hulaimi.

Mereka membahas berbagai hal terkait rencana pelaksanaan P3MD tahun anggaran 2019. Termasuk terkait persiapan pelaksanaan Bursa Inovasi Desa (BID) 2019 tingkat Kabupaten Paser.

“Untuk Tahun 2019 DPMD Paser telah memetakan Zona Kecamatan untuk pelaksanaan BID,” sebutnya.

Terkait pelaksanaan PID 2018 di Provinsi Kaltim, dia menyebut BID Kabupaten Paser termasuk yang serapan anggarannya paling tinggi ketimbang kabupaten lain. Terdapat sekitar 32 capturing yang dihasilkan.

“Melihat evaluasi pelaksanaan PID 2018, untuk tahun ini perlu keseragaman bentuk pertanggung jawaban dan jika anggaran mendukung perlu ada sosialisasi atau pelatihan khusus, sehingga tidak ada kesalahan yang harus diperbaiki berulang kali,”sebutnya.

Sebagai penunjang DPMD kabupaten Paser berharap jika ada regulasi atau peraturan baru bisa segera diinformasikan ke kabupaten karena pelaksanaan regulasi sangat berkaitan faktor waktu, sehingga tidak adanya keterlambatan.

“Pelakasanaan PID diharapkan bisa lebih awal supaya apa yang sudah masuk kedalam kartu komitmen bisa  di laksanakan,” harapnya.

Saat bersamaan rombongan Bidang Pembangunan Desa dan Kawasan Perdesaan DPMPD Kaltim yang dikomandani Kepala Bidangnya melakukan kunjungan kerja ke Kabupaten Penajam Paser Utara.

Tujuannya sama, yakni monitoring dan evaluasi pelaksanan P3MD tahun 2019 di Kabupaten Penajam Paser Utara.(DPMPD Kaltim/ira/arf)

 


Artikel Terkait
Info Permohonan Informasi
Artikel Terbaru
Gelar TTG X Resmi di buka
24 April 2024 15 Dilihat
Statistik
Online
Pengunjung Hari Ini
Halaman Dikunjungi Hari Ini 0
Total Pengunjung 198051
Total Halaman Dikunjungi 1793823
Government Public Relation

Jl. Abdul Wahab Sjahranie - Samarinda - Kaltim
Telp : (0541) 7779725,
Fax : (0541) 7779726
E-mail : dpmpd@kaltimprov.go.id
E-mail Pengaduan : dpmpdkaltim@gmail.com

Sitemap | Kontak | Webmail

Visitor
Total : 1793823
Bulan ini : 0
Hari ini : 0

© DPMPD Prov Kaltim @ 2021-2023