Wujudkan ketertiban umum, DPM Pemdes harapkan peran serta aktif dari berbagai Ormas

icon - In Berita By PRANATA HUMAS DPM PEMDES KALTIM    icon 148

Wujudkan ketertiban umum, DPM Pemdes harapkan peran serta aktif dari berbagai Ormas

 

Balikpapan, 17 Juli 2024 — Kabid Pemberdayaan Kelembagaan dan Sosial Budaya Masyarakat (PKSBM) Dinas Pemdes Provinsi Kaltim Roslindawati menjadi narasumber kegiatan pencerahan yang diselenggarakan oleh Ditbinmas Polda Kaltim. Acara berlangsung pada hari Rabu, 17 Juli 2024 pukul 08.30 WITA di Gedung BSCC Dome Balikpapan.

Kegiatan ini dibuka oleh Kasubdit Binpolmas AKBP Indras Budi Purnomo, SH, M.H., yang mewakili Kapolda Kaltim. Hadir dalam acara tersebut adalah 600 peserta yang berasal dari berbagai Organisasi Masyarakat (Ormas), termasuk Bhabinkamtibmas, Linmas, dan perwakilan dari berbagai desa dan kelurahan di Provinsi Kaltim.

Menurut Roslinda tujuan dari kegiatan ini adalah untuk memberikan pencerahan terhadap peran strategis Bhabinkamtibmas, Linmas, dan Ormas dalam mendukung pembangunan desa dan kelurahan, terutama dalam rangka Harkamibmas tahun 2024. Selain itu, kegiatan ini juga membahas peran Pemerintah Provinsi Kaltim dalam mendukung pelaksanaan Pilkada serentak 2024.

"Kami berharap dengan peran serta aktif dari berbagai Ormas di Kaltim, kita dapat bersama-sama mewujudkan ketentraman, ketertiban umum, dan perlindungan masyarakat," ujarnya

Kabid PKSBM dan PSM dari Dinas Pemdes Provinsi Kaltim turut aktif berpartisipasi dalam diskusi dan pertukaran informasi guna meningkatkan kapasitas mereka dalam mendukung program-program pemerintah untuk kesejahteraan masyarakat di tingkat desa dan kelurahan.

Kegiatan ini diharapkan dapat memperkuat sinergi antara berbagai pihak terkait dalam menjaga keamanan dan ketertiban serta memberikan dukungan optimal terhadap pembangunan di tingkat masyarakat desa dan kelurahan di Provinsi Kaltim.